Bersama Warga, Serda Nurrahman Sukses Panen Padi di Desa Jambaringin

    Bersama Warga, Serda Nurrahman Sukses Panen Padi di Desa Jambaringin

    PAMEKASAN - Serda Nurrahman, seorang Babinsa di Desa Jambaringin, tak hanya bertugas menjaga keamanan wilayah, tetapi juga memiliki keahlian dalam pertanian. Bersama dengan warga Desa Jambaringin Kecamatan Proppo, Serda Nurrahman turut serta dalam panen padi, Senin (15/04/2024).

    Desa Jambaringin, yang terletak di wilayah KabupatenPamekasan, menjadi saksi kebersamaan dan kerja keras antara Serda Nurrahman dan para petani setempat. 

    Serda Nurrahman ysng merupakan anggota Koramil 0826-03 Proppo mengungkapkan keterlibatannya bersama petani sebagai bentuk kepedulian terhadap petani serta upaya mendukung program ketahanan pangan untuk tercapainya swasembada pangan nasional.

    "Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap petani serta sebagai upaya mendukung program ketahanan pangan untuk tercapainya swasembada pangan, "ujarnya.

    "Kita berharap dengan hasil yang melimpah dapat memberikan harapan baru bagi keberlanjutan pertanian di Desa Jambaringin, "tuturnya.

    Kehadiran Serda Nurrahman tidak hanya membawa pengetahuan teknis, tetapi juga semangat dan inspirasi bagi warga setempat. Ia tidak ragu untuk turun tangan dan bekerja bahu-membahu dengan petani, sebagai bentuk kepedulian terhadap petani yang ada di wilayah binaannya.

    Para petani di Desa Jambaringin menyatakan rasa terima kasih mereka kepada Serda Nurrahman atas kontribusinya yang berharga dalam meningkatkan produktivitas pertanian. Mereka berharap kolaborasi positif seperti ini akan terus berlanjut, membawa kemakmuran dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat desa.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Dukungan Sertu Syaiful Anam Terhadap Petani...

    Artikel Berikutnya

    Suasana Lebaran di Kodim 0826/Pamekasan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Kabagops Polres Pamekasan Hadiri Pelepasan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024 Se-Kabupaten Pamekasan
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Polda Jatim Berhasil Ungkap 28 Kasus TPPO, 41 Tersangaka Diamankan

    Ikuti Kami